Inspirasi 4 Desain Pagar Cutting Laser Keren

Inspirasi 4 Desain Pagar Cutting Laser Keren

4  Desain Pagar Cutting Laser Keren yang Bisa Kalian Jadikan Inspirasi

Akhir-akhir ini pagar cutting laser menjadi hal menarik yang banyak dibicarakan di dunia konstruksi. Pagar jenis ini memang sangat menarik untuk dibahas karena memiliki berbagai kelebihan seperti awet, tahan Karat, kuat, dan yang paling menarik adalah desainnya yang bisa diubah sesuai permintaan.

Pagar jenis ini sangat cocok untuk orang-orang yang menginginkan pagar dengan bentuk unik dan berbeda dengan lainya. Hal ini dikarenakan inovasi pagar Laser cutting yang menghasilkan ragam desain menarik. Namun sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan pagar Laser cutting ini?

Apa sih Pagar Cutting Laser Itu?

Pagar Laser cutting adalah pagar yang dibuat dengan melalui proses cutting menggunakan laser fiber. Sebenarnya proses laser cutting ini berbeda-beda, karena pagar biasanya terbuat dari mild steel atau dan carbon steel, maka dari itu proses cutting laser yang digunakan adalah laser carbon

Sebetulnya pagar ini sama saja dengan pagar lainya dalam segi bentuknya, namun yang membedakan adalah proses pembuatannya dengan menggunakan laser cutting, sehingga kalian bisa meminta desain dari pagar yang kalian pesan sesuai dengan desain yang ada dalam bayangan kalian.

Sangat menarik bukan bisa request desain dari pagar yang hendak kalian pesan? Oh iya, jika kalian mencari bengkel las untuk pembuatan pagar Laser cutting, maka bengkel las pavilion adalah tempat yang tepat untuk kalian kunjungi. Pavilion sudah berdiri sejak lama sehingga kami sudah sangat berpengalaman dalam memberikan kepuasan terhadap pelanggan.

Baiklah, kembali ke pembahasan awal kita mengenai beberapa desain pagar Laser cutting menarik yang bisa kalian jadikan inspirasi katika hendak memesan pager jenis ini. Dan berikut adalah beberapa desain menarik yang bisa kalian jadikan contoh.

Baca Juga :   Inovasi Gerbang Rumah Minimalis Untuk Hunian Terbaik Anda

Desain bermotif Dedaunan

Pagar Cutting Laser motif daun

Desain pagar pertama merupakan salah satu desain yang paling menarik karena disukai oleh banyak orang. Motif daun ini bisa kalian jadikan inspirasi, jika kalian hendak menggunakan motif daun nantinya kalian bisa membuat desainnya sesuai dengan keinginan kalian.

Desain Pohon

Pagar Cutting Laser motif pohon

Selain daun, desain yang juga disukai oleh banyak orang adalah desain pohon kehidupan yang artinya melambangkan kemakmuran. Desain pohon ini sangat diminati karena memiliki makna yang dalam.

Jenis yang paling disukai dari desain pohon adalah menggambar satu pohon di bagian tengah pagar hingga mencakup ke seluruh pagar. Dengan begitu nantinya desain pohon ini akan terlihat lebih simetris dan pas pada pagar kalian.

Motif Abstrak

Pagar Cutting Laser motf abstrak

Jika kalian menginginkan motif yang sedikit berani berbeda, mungkin motif abstrak akan cocok dengan selera kalian. Motif ini memiliki bentuk yang tak beraturan, namun bentuk yang tak beraturan itulah yang menjadi daya tarik dari motif yang satu ini.

Jika tidak mau terlalu acak, kalian bisa mengatur susunannya supaya pagar abstrak kalian bisa terlihat estetik, indah, serta cocok dengan konsep rumah maupun bangunan milik kalian.

Motif Custom

Pagar Cutting Laser Custom

Kustomisasi adalah kelebihan dari pagar Laser cutting, kalian juga bisa mengkustomisasi pagar tersebut sesuai dengan bayangan kalian. Mau bentuk apapun bisa, misal kalian menginginkan bentuk berbagai hewan, tumbuhan, hingga pegunungan. Curahkan semua ide yang kalian miliki saat ingin mengkustomisasi pagar kalian.

Nah itu dia beberapa inspirasi pagar cutting laser yang bisa kalian jadikan contoh. Kami Rasa sampai di sini saja pembahasan kali ini. sekian dari kami, terimakasih sudah mampir membaca.

Bila Anda berminat untuk membuat pagar seperti diatas silahkan menghubungi Customer service Pavilion. Jangan sungkan untuk bertanya dan berkonsultasi kepada Kami. klik dibawah ini

Baca Juga :   Tips Membuat Pagar Balkon Minimalis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *